Minggu, 12 Agustus 2012

67 th Indonesia Merdeka

67 tahun Indonesia merdeka, jasa-jasa pahlawan kita masih segar dalam ingatan kita, berjuang membela tanah air sampai titik darah penghabisan, rela berkorban jiwa, raga, harta benda dan keluarga untuk menggapai Indonesia merdeka.
Sekarang, kita, generasi muda penerus bangsa wajib mengenang, memberi penghormatan yang setinggi-tingginya atas perjuangan pahlawan kita. Mengisi kemerdekaan dengan segala kegiatan positif sebagai bentuk penerus perjuangan pahlawan Indonesia. Masih banyak saudara-saudara kita yang jauh dari kata "merdeka", publikasi besar-besaran atas potret masyarakat pinggiran yang serba kekurangan dalam memenuhi kebutuhan kehidupan sehari-hari terus digencarkan. Ini adalah salah satu contoh bahwa negara kita belum sepenuhnya merdeka. Generasi muda masih harus terus berjuang untuk memerdekakan saudara kita. Pemerintah Indonesia terus berupaya mencari solusi
terbaik untuk memecahkan masalah ini. Mengurangi tingkat kemiskinan dan terus meningkat kesejahteraan masyarakat adalah salah satu target bangsa ini. Banyak program digelontorkan ke daerah-daerah, diantaranya PNPM Mandiri Perdesaan. Salah satu program terbaik pemerintah saat ini yang mampu memberikan dampak langsung kepada rumah tangga miskin dibanding program lainnya. Program dengan pola pemberdayaan dengan hasil nyata yang ditungu-tunggu dan diimpikan masyarakat  untuk membuat perubahan khususnya bidang ekonomi untuk mensejahterakan kehidupan masyarakat miskin. Banyak hasil-hasil PNPM-MPd yang mampu membuat perekonomian perdesaan menggeliat kearah kemajuan dan peningkatan pendapatan masyarakat. PNPM-MPd terus digalakkan oleh Pemerintah Indonesia sebagai salah satu program pemberdayaan terbaik yang jauh dari cengkeraman korupsi. Program ini dulu bernama PPK (Program Pengembangan Kecamatan) dimulai sejak 2003 sampai 2006 dan 2007 dilaunching Presiden RI menjadi PNPM, PNPM Payung dari segala jenis program pemberdayaan. Historis dan hasil pnpm sudah pernah dimuat di blog ini.
Tahun 2012 kembali acara rutin tahunan peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia dimeriahkan. Banyak cara untuk mengisi kemerdekaan negara kita. Khususnya Pemerintah Kabupaten Trenggalek tepatnya tanggal 10 - 15 Agustus 2012 ada pameran / bazaar semua SKPD di lingkup pemerintah Kabupaten Trenggalek. Segala jenis produk dan hasil dari masyarakata Trenggalek di pamerkan disini. PNPM-MPd tak ketinggalan ikut juga memamerkan hasil kelompok SPP baik jajanan maupun kerajinan. Acara ini dibuka Bupati Trenggalek dengan harapan warga Trenggalek bisa memperoleh jajanan khas/kerajinan atau lainnya yang tidak bisa disebutkan satu persatu yang mungkin sama dengan dagangan di toko-toko diwilayah Kabupaten Trenggalek namun dikemas berbeda  untuk menarik minat masyarakat dan dengan harga  yang relatif terjangkau. Lebaran tahun ini berbarengan dengan pesta ulang tahun kemerdekaan RI sehingga menambah semarak perayaan tahun ini.
Mari genggam erat tangan saling berjabat tangan bahu membahu membangun bangsa dan negara dengan niat ikhlas demi kemajuan dan kemakmuran semua masyarakat rakyat saudara-saudara kita sehingga jayalah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selamat Ulang Tahun Indonesia diusia 67 tahun semoga segala perbuatan masyakat Indonesia senantiasa dirahmati dan diridhloi Allah SWT.

Majulah Indonesia ku
Jayalah Indonesia ku
.